Perusahaan BUMN - Perumnas didirikan sebagai solusi pemerintah dalam menyediakan perumahan yang layak bagi masyarkat menegah kebawah. Perusahaan didirikan berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 29 tahun 1974, diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 1988, dan disempurnakan melalui Peraturan Pemerintah No.15 Tahun 2004 pada tanggal 10 Mei 2004, sejak didirikan pada tahun 1974, Perumnas selalu tampil dan berperan sebagi pioner dalam penyediaan perumahan (Landed House), Rusunawa dan Rusunami bagi masyarakat berpenghasilan menengah kebawah.
Dengan visi Menjadi Pelaku Utama Penyedia Perumahan dan Pemukiman di Indonesia, Perumnas coba mewujudkan melalui misi yang ingin dicapai perusahaan ini. Adapun misi dari Perumnas adalah Menyediakan perumahan dan pemukiman yang berkualitas dan bernilai tinggi bagi masyarakat. Memberikan kepuasan pelanggan secara berkesinambungan melalui layanan prima, Mengembangkan dan memberdayakan profesionalisme serta meningkatkan kesejahteraan karyawan, Menerapkan manajemen perusahaan yang efisien dan efektif, Mengoptimalkan sinergi dengan Pemerintah, BUMN dan instansi lain.
Alamat, Nomor Telepon, Email dan Website PERUMNAS
Nama | : | PERUMNAS |
---|---|---|
Kota/Kab | : | Jakarta Timur |
Alamat | : | Jl.D.I Panjaitan Kav 11 Jakarta Timur 13340 |
No.Telepon | : | (021) 8194807, 8584772 |
Fax | : | - |
: | - | |
Website | : | www.perumnas.co.id |
Jenis Usaha | : | Penyedia Perumahan dan Pemukiman |